Syarat Membuat ATM BCA Expresi

anakpelajar.com – Kecanggihan teknologi berdampak kepada banyaknya kemudahan dalam bidang administrasi keuangan, tidak terkecuali syarat membuat ATM BCA Expresi. Apakah Anda sudah pernah mendengarnya?

Rekening BCA Expresi sendiri merupakan produk tabungan tanpa buku rekening. Layanan ini terhitung baru daripada jenis rekening BCA lainnya. Melalui BCA Expresi, Anda bisa mendaftar rekening hanya melalui aplikasi BCA Mobile. Proses isi data diri, verifikasi, semuanya bisa dilakukan di mana saja melalui smartphone.

Jika rekening sudah aktif, pengguna bisa langsung menggunakannya untuk melakukan berbagai transaksi maupun pembelian. Fungsinya sama seperti E-Banking pada umumnya. Namun pertanyaannya, bagaimana jika nasabah ingin melakukan penarikan tunai? Apakah harus datang ke Bank BCA?

Terbaru, Bank BCA sudah menerbitkan kartu ATM khusus untuk pemilik rekening Expresi. Jadi, meskipun tidak memiliki buku rekening, nasabah bisa melakukan penarikan di mesin ATM secara cepat.

Syarat Membuat ATM BCA Expresi

Semudah syarat buka rekening BCA, syarat membuat ATM BCA Expresi juga sangat simpel. Tidak ada ketentuan yang menyulitkan para nasabah untuk mendapatkan bentuk fisik dari rekening mereka melalui ATM.

Simak beberapa persyaratan membuat ATM BCA Expresi berikut ini:

1. Datang Langsung ke Bank BCA

Berbeda dengan sistem pendaftaran rekening yang bisa Anda lakukan secara online dan offline, nasabah wajib datang ke Bank BCA untuk membuat kartu. Pasalnya, bentuk fisik dari kartu nantinya akan diserahkan secara langsung kepada nasabah.

Bank Sentral Asia atau Bank BCA buka selama hari kerja yaitu Senin sampai Jum’at. Adapun jam operasi pelayanan adalah pukul 08.00 sampai 15.30. Bank BCA sudah menjangkau banyak wilayah di berbagai kota di Indonesia. Oleh karena itu, setiap nasabah tidak akan kesulitan untuk menemukan Bank ini di kota manapun mereka berada.

2. Membawa Dokumen Persyaratan Sesuai Usia

Tidak ada ketentuan usia bagi nasabah untuk mendaftar sebagai pemilik rekening dan ATM BCA Expresi. Bedanya, masing-masing tingkatan umur memiliki persyaratan yang berbeda.

Berikut masing-masing kebutuhan dokumennya:

  • Untuk nasabab berusia di bawah 12 tahun wajib melampirkan data diri berupa Kartu Tanda Penduduk (KTP) kedua orang tua. Selain itu, silakan bawa akte kelahiran anak dan NPWP wali jika ada.
  • Untuk anak usia 12 hingga 17 tahun, wajib membawa kartu pelajar serta identitas diri wali. Selain itu, juga surat keterangan persetujuan pembukaan rekening dari wali.

Persyaratan lainnya, minimal salah satu wali dari anak tersebut harus sudah memiliki rekening BCA meskipun tabungan jenis lain.

  • Nasabah berusia di atas 17 tahun wajib membawa kartu identitas dan NPWP jika memiliki. Nanti calon nasabah akan mendapatkan form formulir untuk mendaftar rekening.

3. Membayar Biasa Pembuatan Kartu ATM

Biaya pembuatan kartu ATM BCA Expresi sebesar 25.000 rupiah. Adapun keterangan masa aktif ATM BCA Expresi tertera pada kartu bagi bagian depan. Untuk cara mengetahui masa aktif ATM BCA Expresi, Anda bisa mmeperhatikan angka paling depan pada kartu. Jika tertulis 09/26 misalnya, menandakan masa aktif kartu hingga bulan September tahun 2026.

Anda bisa melakukan pembayaran ke bagian Customer Service (CS) setelah pembuatan kartu selesai. Setelah itu, ATM akan langsung bisa digunakan.

Keuntungan Memiliki Kartu ATM BCA Expresi

Dari uraian mengenai syarat membuat ATM BCA Expresi di atas, tentu kita bisa menyimpulkan bahwa proses tersebut sama sekali tidak rumit. Bahkan, sangat mudah dibandingkan segudang benefit yang bisa kita rasakan.

Berbicara tentang ATM BCA, kartu Expresi kini telah mengadopsi teknologi chip. Berbeda dari era sebelumnya yang memakai teknologi magnetic stripe. Dengan tipe kartu canggih ini, berikut keuntungan-keuntungan yang bisa Anda dapat:

1. Bebas Melakukan Transaksi di Mesin ATM Apa Saja

Teknologi chip memungkinkan Anda melakukan transaksi melalui mesin ATM EDC, aplikasi BCA Mobile, hingga pembayaran di platform menggunakan mastercard.

Segala transaksi yang terjadi di ATM akan masuk dalam notifikasi di smartphone, bisa melalui SMS maupun notifikasi E-Banking. Dengan demikian, tidak perlu melakukan pemantauan jumlah saldo berulang kali ke mesin ATM.

2. Keamanan Jauh Lebih Ketat

Tidak sulit bagi kita menjumpai banyaknya kejahatan yang berasal dari kartu ATM. Misalnya, kasus skimming atau pemindaian magnetic strip pada kartu. Tindakan tersebut menyebabkan pencuri dapat menguras isi rekening menggunakan kartu lain yang mengarah pada rekening kartu Anda. kejahatan ini tidak bisa dilakukan pada kartu ATM dengan chip.

Jadi, melakukan transaksi melalui ATM pun sudah jauh lebih aman. Melakukan penarikan maupun transaksi di mana saja menjadi lebih nyaman.

3. Praktis

Hampir setiap pusat perbelanjaan maupun toko besar menyediakan layanan pembayaran menggunakan barcode. Jadi, pembeli tinggal melakukan scanning dan pembayaran selesai.

Dengan kartu ATM, Anda tidak perlu repot-repot membawa banyak uang di dompet. Selain memberatkan, masalah keamanan dalam membawa uang tunai juga cukup rentan.

4. Lebih Mudah Transaksi dalam Jumlah Besar

Dengan kartu ATM, transfer uang sebesar 10.000.000 bisa dilakukan dalam hitungan detik. Anda tidak perlu menghitung uang atau membawanya di dalam tas. Tidak ada batas minimal transaksi pada ATM BCA Expresi. Nasabah hanya dikenakan limit penarikan tunai 20.000.000 setiap harinya.

Ulasan mengenai syarat membuat ATM BCA Expresi akan membantu Anda dalam menyelesaikan administrasi tersebut lebih mudah. Dengan 3 syarat tadi, seluruh warga negara Indonesia berhak membuat kartu ATM untuk rekening mereka.

Adapun ulasan mengenai keuntungan tersebut bertujuan untuk memantapkan keinginan Anda untuk membuat kartu ATM BCA Expresi.

error: This content is protected by DMCA