Cara Beli Kuota By U Tanpa Aplikasi Melalui Website dan E Commerce

anakpelajar.com – Sebagai pengguna kartu By U, By U tidak ada fitur untuk membeli kuota atau cek pulsa dan bonus melalui kode dial. Kita sebagai pengguna kartu By U hanya bisa menggunakan aplikasi untuk membeli kuota dan mengecek sisa pulsa dan bonus yang ada. Berikut cara beli kuota by u tanpa aplikasi.

Kartu By U adalah kartu sim card yang dikeluarkan oleh Telkomsel. Mengungsung tema digital, dari mulai pemesanan kartu, aktivasi kartu, pembelian kuota, cek bonus dan pulsa hanya bisa dilakukan dengan aplikasi By u.

Meskipun demikian fungsi dan kegunaan dari kartu By U sama dengan kartu sim card yang lain seperti xl, tri, indosat, simpati dan lain sebagainya. Hanya saja yang membedaka yaitu By U tidak ada akses untuk penggunaan kode dial seperti *363#.

Cara Beli Kuota By U Tanpa Aplikasi

Namun sekarang pertanyaannya adalah, apakah bisa kita membeli kuota By U tanpa aplikasi? Berdasarkan informasi dari By U sendiri, kita dapat membeli kuota melalui aplikasi, website resmi byu.id dan juga melalui platform e commerce.

Jadi buat anda pengguna by u yang ingin membeli kuota internet tanpa menggunakan aplikasi, kita akan bahas cara lengkapnya untuk beli kuota by u tanpa aplikasi. 

Sebagian orang menganggap bahwa transaksi secara online lebih sulit daripada transaksi secara offline seperti datang langsung ke konter. Namun sebagian orang melihat inovasi seperti ini akan lebih menghemat biaya dan sangat praktis dan mudah dilakukan.

Pada pembahasan kali ini tentang beli kuota by u tanpa aplikasi kita akan menggunakan salah satu e commerce yaitu shopee. Dengan bantuan shopee kita dapat dengan mudah membeli kuota by u tanpa menggunakan aplikasi by u lagi.

Cara Membeli Kuota By U Tanpa Aplikasi Melalui Website

Selain menggunakan aplikasi, anda dapat membeli kuota dengan langsung mengunjungi website resmi dari by u di www.byu.id.

  1. Pertama silahkan anda buka website resmi dari byu klik disini
  2. Apabila sudah terbuka, selanjutnya masukan nomor by u anda pada kolom yang tersedia lalu klik Beli
  3. Tunggu sebentar nanti akan muncul berbagai pilih paket kuota yang bisa kalian beli
  4. Pilih sesuai kuota yang anda inginkan lalu lanjutkan untuk pembayaran
  5. Pada halaman pembayaran silahkan bayar dengan berbagai pilihan bisa melalui Indomaret, Alfamart, Virtual Account, dan dompet digital seperti dana, ovo, link aja dan lain-lain
  6. Jika sudah klik Lanjutkan Pembayaran
  7. Selesaikan pembayaran anda dengan metode yang anda pilih

Sangat mudah dan praktis, jika anda tidak menginginkan menginstall aplikasi by u anda dapat melakukan pembelian di website byu.id. Apabila ada orang yang ingin membelikan anda kuota anda bisa langsung kasih link itu dan berikan nomor by u anda.

Cara Beli Kuota By u Tanpa Aplikasi Menggunakan Shopee

Cara kedua yang bisa anda gunakan untuk beli kuota by u yaitu menggunakan e commerce. E commerce yang akan kami gunakan saat ini yaitu shopee.

  1. Pertama pastikan anda sudah memiliki akun shopee dan aplikasinya
  2. Jika sudah, anda bisa langsung buka aplikasi shopee
  3. Pada halaman utama anda akan melihat menu Pulsa, Tagihan dan Tiket. Silahkan pilih menu tersebut
  4. Jika sudah akan ada banyak lagi menu yang disana. Silahkan cari menu Paket Data
  5. Selanjutnya pada kolom yang disediakan silahkan masukan nomor by u anda
  6. Nanti akan ada berbagai pilihan paket yang bisa anda beli
  7. Selanjutnya anda bisa memilih paket sesuai yang anda inginkan dan lanjutkan sampai pembayaran berhasil
  8. Jika pembayaran berhasil secara otomatis kuota by u anda akan masuk. SMS notifikasi akan dikirimkan ke anda bahwa paket kuota berhasil dibeli,

Dengan begini anda dapat membeli kuota by u tanpa aplikasi. Atau mungkin anda sedang tidak memiliki saldo yang cukup dan ingin membayarnya secara cash. Anda dapat menggunakan metode pembayaran dengan memilih Indomaret, Alfamart dan DigiPos.

Sampai disini seharusnya anda sudah berhasil beli kuota By u tanpa aplikasi. Semoga pembahasan kali ini dapat bermanfaat dan dapat membantu anda semua. Selamat mencoba.

error: This content is protected by DMCA