Cara Cek Polis Asuransi Bumiputera Online Lewat Hp

anakpelajar.com – Saat ini kepentingan sebuah asuransi bagi setiap orang jangan sampai disepelekan. Banyaknya perusahaan yang memberikan asuransi yang dimana diharapkan dapat bisa mensejahterahkan masyarakat. Asuransi Bumiputera menjadi salah satu perusahaan asuransi yang menjadi minat banyak orang. Namun kali ini anak pelajar akan memberikan informasi terkait cara cek polis asuransi Bumiputera online.

Berbagai macam jenis asuransi, mulai dari asuransi kesehatan, pendidikan, kecelakaan dan sebagainya, Bumiputera salah satu perusahaan yang bergerak pada bidang asuransi jiwa. Perkembangan Bumiputera saat ini cukup pesat yang memberikan berbagai layanan yang memuaskan kepada nasabahnya.

Bumiputera memiliki beberapa produk yaitu asuransi jiwa perorangan, asuransi jiwa kumpulan, dan asuransi DPLK AJB Bumiputera 1912. Pada kesempatan ini kami tidak akan membahas detail tentang asuransi yang ada di Bumiputera.

Karena banyak yang memiliki asuransi di Bumiputera, namun beberapa diantaranya masih ada kebingungan dalam mengecek polis asuransi. Jika anda salah satu diantara mereka, anda dapat mengikuti cara berikut untuk cek polis asuransi Bumiputera online.

Cara Cek Polis Asuransi Bumiputera Online

Jika anda mempunyai asuransi di perusahaan Bumiputera, anda dapat mengecek polis asuransi Bumiputera secara online hanya melalui HP. Dengan kemajuan teknologi modern hal yang satu ini tidak akan terlewatkan oleh Bumiputera.

Berikut cara cek polis Bumiputera lewat hp:

  1. Cek Polis Asuransi Bumiputera Online Melalui Aplikasi

Bumiputera mengembangkan aplikasi guna untuk memberikan layanan yang memuaskan kepada para nasabahnya. Selain memberikan informasi-informasi yang ada di Bumiputera dengan aplikasi ini anda dapat mengecek polis.

  • Pertama unduh aplikasi BPinfo
  • Login dengan username yang terdaftar
  • Jika belum daftar pilih register lalu isikan semua form yang ada
  • Jika sudah dapat login klik menu Saya
  • Lalu isi data terkait pemegang polis
  • Kemudian klik Antrean
  • Selesai, nanti akan muncul informasi seputar polis anda.
  1. Mengecek Polis Asuransi Bumiputera Lewat Website

Apabila anda tidak menginginkan download aplikasi BPinfo, anda dapat melakukan cek polis melalui website Bumiputera. Dengan begini dapat mempermudah anda apabila terdapat kendala pada hp maupun kendala yang lainnya.

  • Kunjungi website bumiputera.com
  • Halaman utama website akan muncul cari menu Cek Polis Andas
  • Lalu isikan data pemilik polis yang berupa Pemegang polis, nomor polis, selular dan email
  • Lalu tekan Kirim
  • Tunggu balasan dari Bumiputera melalui email
  1. Cara Cek Polis Asuransi Bumiputera Lewat SMS HP

Cara lain untuk mengecek polis asuransi di Bumiputera secara online hanya melalui HP yaitu menggunakan SMS. Anda dapat menggunakan SMS ini untuk mengecek info polis, info cek premi, cek saldo, dan informasi lainnya.

Anda dapat mengirim SMS ke nomor 0811881912. Berikut format SMS yang bisa anda gunakan:

Info Polis BP (spasi) Nomor Polis (spasi) PJPOL
Cek Premi BP (spasi) Nomor Polis (spasi) PREMI
Cek Saldo BP (spasi) Nomor Polis (spasi) NT
Informasi Lainya / Pertanyaan BP (spasi) Nomor Polis (spasi) Tanya (spasi) Pertanyaan yang ingin kamu tanyakan

Apa Nama Aplikasi Bumiputera?

Meskipun dikabarkan bahwa Bumiputera bangkrut, hal tersebut dikarenakan Bumiputera mendapatkan klaim nasabah yang melunjak. Meskipun diambang kebangkrutan, perusahaan Bumiputera ini masih tegak untuk berinovasi menuju era digitalisasi.

Bumiputera mengembangkan dan meluncurkan aplikasi yang bernama M-Bumiputera. AJB Bumiputera meluncurkan aplikasinya secara serentak di beberapa kota besar diantaranya Medan, Makassar, Surabaya, Jogjakarta, Palembang, Denpasar, Balikpapan, dan Jayapura.

Aplikasi M-Bumiputera ini dibuat untuk memenuhi kebutuhan para nasabahnya. Dengan adanya aplikasi M-Bumiputera ini nasabah pemegang polis dan juga agen dapat langsung mengakses asuransi mereka tanpa menghubungi ke kantor.

Sayangnya aplikasi ini dirancang dan dibuat dikhususkan untuk penggunan HP Android saja. Untuk pengguna HP Iphone atau Apple belum bisa menggunakan aplikasi M-Bumiputera ini. Dengan adanya aplikasi ini diharapkan mampu untuk memenuhi kebutuhan pemiliki polis dalam mengecek dan melihat asuransi mereka.

Cukup lewat HP terdapat 3 cara yang bisa anda pilih untuk cek polis asuransi Bumiputera. Sekian informasi yang dapat kami berikan terkait cara cek polis asuransi Bumiputera online, semoga bermanfaat dan dapat membantu anda semua.

error: This content is protected by DMCA