Cara Menjual NFT Tanpa Gas Fee 2022

anakpelajar.com – Sempat jadi trending seorang pemuda viral yang menjual foto selfie-nya di NFT hingga miliaran. Jadi bagaimana anda menjual NFT tanpa gas fee? Seorang pemuda yang dikenal dengan nama Ghazali berhasil menjual foto pribadinya dalam bentuk NFT (non-fungible token) senilai Rp 9 miliar yang menjadi fokus perhatian netizen.

Apa NFT Itu

NFT (Non-Fungible Token) adalah aset digital dalam cryptocurrency. NFT bisa menjadi sebuah bukti kepemilikan suatu barang yang dapat dibeli dengan cryptocurrency. Pada umumnya NFT komoditasnya adalah karya seni, video, musik dan berbagai hal lainnya dalam berbagai format seperti yang saat ini familiar bagi kita.

Siapapun dapat bertransaksi di dunia NFT, tidak terkecuali anda juga dapat membeli atau menjual NFT melalui platform perdagangan NFT seperti OpenSea. OpenSea.io sebagai platform terbesar saat ini dalam perdagangan NFT. Selanjutnya bagaimanakah cara menjual NFT  tanpa gas fee di platform OpenSea?

Pada era yang akan memasuki dunia Metaverse, NFT menjadi tren baru saat ini. Di dunia Metaverse anda dapat melakukan berbagai transaksi secara digital mulai dari jual beli karya seni hingga situs web digital. Ghozali Everyday yang sempat viral telah menginspirasi berbagai seniman untuk menjual bisnis digitalnya dalam bentuk NFT (non-fungible token). Lalu bagaimana cara menjualnya?

Cara Menjual NFT di OpenSea Gratis Tanpa Gas Fee

Untuk dapat menjual NFT di OpenSea melalui blockchain Etherium dibutuhkan biaya gas atau gas fee, Lalu bagaimana cara menjualnya secara gratis mari kita simak caranya.

  • Buatlah akun MetaMask terlebih dahulu atau dompet lain yang dapat menampung koin ETH
  • Selanjutnya buka situs web OpenSea.io dan klik Create.
  • Pilih dompet yang anda gunakan untuk menyimpan penjualan NFT
  • Berikutnya masukkan NFT (non-fungible token) yang ingin anda listing
  • Masukkan secara jelas deskripsi, ketentuan, dan berbagai informasi terkait itemnya
  • Sekarang di menu Blockchain ubah Etherium menjadi Polygon
  • Kemudian klik Create.
  • Klik tombol Jual untuk mulai menjualnya, lalu atur harga dalam ETH dan periode penjualannya
  • Terakhir klik Complete Listing.

Anda sudah bisa memasarkan karya karya NFT anda di OpenSea tanpa gas fee. Setelah itu anda hanya perlu menunggu hingga NFT anda terjual. Saldo penjualan akan langsung masuk ke dompet yang telah anda bikin sebelumnya.

Perlu anda ketahui bahwa meskipun tidak di kenakan biaya, 2,5 persen dari penghasilan anda tetap akan terkena biaya dan akan dibebankan oleh OpenSea, potongan biaya akan dikenakan setelah NFT anda di OpenSea ada yang terjual.

Jadi apakah anda tertarik untuk mencoba memulai cara menjual NFT  tanpa gas fee, Jadi tunggu apa lagi mari  memulai dari sekarang untuk melakukan bisnis jual beli NFT dan dapatkan cuan sebesar besarnya.

error: This content is protected by DMCA