Cara Tf Shopeepay ke Gopay Termudah

anakpelajar.comBeralihnya kebiasaan masyarakat dikarenakan kemajuan teknologi kini semakin terlihat. Apalagi dengan hadirnya berbagai platform belanja online yang sedang hits mengingat dampak dari pemberlakuan PPKM beberapa bulan lalu. Bahkan dalam sistem pembayaran sendiri uang cash seakan hanya digunakan untuk pasar tradisional saja.

Sedangkan swalayan memiliki pelanggan dengan pembayaran uang digital. Berbicara mengenai kaitan dari platform online dengan e-wallet, aplikasi Shopee telah memiliki dompet digital sendiri yang disebut Shopeepay. Lebih dari itu saldo dari Shopeepay ini bisa ditransfer atau diuangkan kembali melalui penarikan tunai.

Anda bisa melakukan tf Shopeepay ke Gopay dengan mudah. Perlu diketahui, sampai saat ini belum ada merchant yang dapat tf secara langsung dari satu e-wallet ke dompet digital lainnya. Kendati demikian ada beberapa alternatif yang cocok diterapkan bagi yang ingin tf saldo.

Bagaimana TF Shopeepay ke Gopay

Meski berasal dari developer atau perusahaan yang berbeda, keduanya memiliki fungsi yang sama yaitu pembayaran non tunai. Shopeepay adalah milik Shopee sedangkan Gopay milik Gojek. Apabila ingin tf Shopeepay ke Gopay pengguna cukup dengan melakukan transfer dana.

Namun sebaliknya TF Gopay ke Shopeepay harus melewati beberapa langkah terlebih dahulu. Pasalnya fitur Gopay tidak bisa langsung transfer ke Shopeepay. Bagi yang ingin tf Shopeepay ke Gopay bisa langsung dari aplikasi atau menggunakan layanan lain.

Meski begitu ada beberapa syarat yang harus terpenuhi lebih dulu. Sebab ada beberapa fitur Shopee dikhususkan untuk mereka yang sudah melakukan verifikasi data. Di mana verifikasi tersebut memerlukan kartu identitas.

Cara TF Shopeepay ke Gopay Via Bank

Cara pertama ini haris dilakukan melalui bank transfer. Meski begitu Anda tidak perlu ke bank terlebih dahulu. Hanya saja cukup dengan melakukan beberapa pengaturan ke kedua dompet digital tersebut. Sebelum melakukan cara ini pastikan Anda sudah melakukan verifikasi data

1. Buka Aplikasi Gojek

Seperti yang sudah dibahas sebelumnya bahwa Gopay adalah dompet digital milik gojek. Itulah mengapa pengguna harus buka Gojek lebih dulu lalu klik top up. Supaya bisa transfer lewat Shopee Anda harus pilih metode pembayaran ke bank tertentu.

Pasalnya Shopee sendiri memang telah bekerja sama dengan beberapa bank untuk lakukan top up dan penarikan dana.

2. Pilih Bank Transfer

Jika berhasil masuk ke menu bank, pilihlah rekening yang ingin dijadikan media transfer. Sampai saat ini Gopay telah menggaet beberapa bank besar seperti BNI, BRI, BCA, ATM Bersama dan Permata Bank. Dianjurkan untuk memilih bank yang sudah bekerja sama pula dengan shopeepay agar tf Shopeepay ke Gopay menjadi lebih mudah.

3. Tulis Nomor Rekening

Jika Anda sudah memilih tujuan bank yang akan melakukan transfer, maka akan muncul nomor rekening. Di mana nomor rekening tersebut diperlukan saat akan melakukan top up. Salin atau tulis kembali nomor rekening yang telah berhasil dibuat. .

4. Buka Akun Shopee

Carilah ke aplikasi shopee. Pastikan jaringan internet lancar untuk memastikan proses ini berjalan dengan baik. Masalah kemanusiaan tipe untuk melakukan transfer. Selanjutnya klik penarikan ke rekening bank. Pilih sesuai dengan apa yang yang anda lakukan di aplikasi Gopay. Masukkan nomor rekening yang tadi sudah disalin lalu klik konfirmasi.

Jangan lupa untuk mengisi jumlah saldo yang akan ditransfer. Pastikan tidak melebihi limit Shopeepay ya. Untuk tf Shopeepay ke Gopay minimal adalah Rp 10.000. klik Konfirmasi

5. Masukkan PIN

PIN Shopeepay digunakan untuk konfirmasi transfer ke nomor tujuan. Di mana tujuannya adalah sebagai pengamanan data. Selain itu, pin Shopeepay menjadi cara konfirmasi terakhir yang tidak dapat dilewatkan. Dengan begitu Anda pun sudah yakin akan melakukan penarikan dana ke Bank terkait.

Keuntungan Menggunakan Gopay sebagai e-wallet

1. Mengembangkan Usaha

Selain menjadi aplikasi pembayaran yang fleksible, gopay juga sangat bermanfaat bagi pengusaha. Salah satunya adalah meningkatkan omset penjualan. Hal ini dilakukan dengan memperluas jangkauan pasar.

Jadi, tidak hanya terbatas dengan jarak saja, Gopay bisa menjangkau berbagai daerah. Misalnya saja dengan memanfaatkan pesan antar online, promo menarik, dan lain sebagainya.

2. Memudahkan Operasional

Gopay mendukung kemudahan dalam sistem operasional usaha. Hal itu dibuktikan dengan hadirnya berbagai fitur menarik seperti pengelolaan aku, kasir, dan laporan. Tentunya fitur tersebut dapat diakses di mana saja selagi pengguna memiliki akses internet.

3. Pembayaran Tagihan Harian

Tidak heran banyak yang mengandalkan Gopay untuk melakukan pembayaran secara praktis. Pasalnya semua tagihan dapat dibayarkan secara online tanpa harus datang ke tempat. Misalnya untuk Anda yang ingin membeli token listrik, Gopay akan membantu pembayaran juga menyelesaikan transaksi. Bayar pajak, asuransi, dan air menjadi lebih mudah.

4. Transfer Bank Lebih Cepat

Mobilitas dari gopay ini sudah lumayan luas, pasalnya pengguna bisa transfer antar bank untuk lakukan penarikan saldo. Itulah mengapa, tidak perlu takut untuk isi saldo Gopay. Sebab bila tidak digunakan bisa diuangkan kembali

Cara Registrasi Akun Gopay

Berbicara mengenai dompet digital Gopay, e-wallet tersebut adalah milik dari gojek. Sehingga untuk lakukan registrasi tentunya Anda harus memiliki aplikasinya yaitu gojek. Melakukan pendaftaran tidak terlalu sulit, ikuti cara ini

1. Unduh Aplikasi

Mula-mula pastikan Anda sudah memiliki aplikasi Gojek. Jika belum segera unduh melalui Play Store. Tenang saja, aplikasi ini bisa diunduh secara gratis. Pastikan pengunduhan lancar dan berhasil melakukan install

2. Lakukan Top Up

Kedua silahkan top up saldo Gopay berapapun. Bisa menggunakan transfer antar bank atau tf saldo Shopeepay ke Gopay. Ikuti cara yang sudah dipaparkan sebelumnya.

3. Lakukan Verifikasi

Untuk menjadi akun yang sudah terverifikasi dan bisa menggunakan berbagai fitur yang ada ikuti beberapa langkah berikut:

  • Buka aplikasi Gojek

  • Klik Eksplor

  • Pilih Upgrade ke Gopay Plus lalu Upgrade Sekarang

  • Unggah foto selfi dengan kartu identitas

  • Selesaikan proses dan kirim

  • Tunggu verifikasi dari pihak Gopay

Syarat dan Ketentuan Tf Shopeepay ke Gopay

Melakukan penarikan atau tf Shopeepay ke Gopay memang bukan hal yang mustahil. Meski begitu ada beberapa syarat ketentuan yang harus dipatuhi mengingat keduanya adalah aplikasi yang populer. Bisa dibilang hadirnya kedua dompet digital ini memang memudahkan siapa saja melakukan pembayaran. Untuk melakukan pemindahan saldo pun bisa mengandalkan berbagai platform lain.

Pengguna bisa memanfaatkan jasa tf antar bank atau boleh juga dengan pihak ketiga seperti ahli pulsa. Di mana hal itu dapat mempermudah transaksi, meski memang ada tarif yang berlaku. Selain itu tiap pihak pembantu akan mematok harga pelayanan yang berbeda.

Bagi yang ingin tf Shopeepay ke Gopay harus memiliki akun yang sudah terverifikasi. Hal ini dilakukan dengan unggah foto KTP. Selain itu saldo juga harus mencukupi supaya bisa ditransfer ke merchant lainnya.

Bagaimana? Mudah bukan tf Shopeepay ke Gopay. Kini transfer antar dompet digital pun sangat mungkin untuk dilakukan. Selamat mencoba!

error: This content is protected by DMCA