Layar Iphone Tidak Merespon Sentuhan, Bagaimana Solusinya?

anakpelajar.com – Mendapati layar Iphone tidak merespon sentuhan memang mengkhawatirkan sekaligus membingungkan. Khawatir jika saja ponsel rusak dan harus membeli baru. Dan juga membingungkan karena tidak tau bagaimana cara untuk mengatasinya. Jika Anda orang yang pernah merasakan kegalauan seperti ini, maka ini adalah ulasan yang tepat. Bersama ini, kami berbagi apa saja penyebab layar Iphone macet dan bagaimana cara untuk mengatasinya.

Kasus layar Iphone macet dan tak merespon sentuhan terbilang paling sering terjadi. Apalagi jika Iphone sudah berumur lumayan lama. Tahukah Anda apa yang menjadi penyebab masalah ini terjadi? Mungkinkah touchscreen nya rusak, atau ada masalah lain yang lebih genting?

Jangan berasumsi terlalu cepat. Terkadang, hal sepele juga bisa menjadi penyebab layar Iphone tidak merespon sentuhan. Misalkan layar kotor atau berminyak. Penyebab lain bisa karena ponsel hang akibat terlalu berat, ada masalah pada ruang penyimpanan, jari yang kotor, atau yang lebih fatal apabila touchscreen nya yang rusak.

Apabila mengalami kasus layar kehilangan fungsionalitasnya, jangan langsung panik dan buru-buru menghubungi teknisi. Sebab masalah ini masih bisa kita atasi secara mandiri. Lantas, bagaimana cara mengatasi layar Iphone tidak merespon sentuhan? Berikut panduan lengkapnya, simak ya!

Cara Mengatasi Layar Iphone Tidak Merespon Sentuhan

Apabila tiba-tiba layar Iphone tidak merespon sentuhan, jangan langsung panik dan berpikiran aneh. Karena penyebabnya ada banyak, dan mungkin saja akibat tangan Anda yang tidak bersih. Sebagai upaya pertama, coba bersihkan tangan terlebih dahulu. Jangan lupa untuk membersihkan touchscreen sekaligus ya.

Setelah tangan dan layar bersih dari minyak dan kotoran, coba lagi. Apakah layar Iphone masih kehilangan fungsinya? Jika iya, maka Anda perlu melakukan cara lain untuk mengatasinya. Berikut adalah cara mengatasi layar Iphone tak merespon sentuhan yang bisa Anda coba.

1. Restart dan Hard Reset

Solusi awal untuk mengatasi layar Iphone tak merespon adalah melakukan restart dan hard reset. Restart adalah solusi awal yang biasanya ampuh untuk segala bentuk permasalahan pada ponsel. Ketika layar Iphone tak berfungsi, coba restart ponsel sejenak. Diamkan beberapa saat lalu coba kembali.

Bagaimana hasilnya? Apabila berfungsi seperti semula, maka permasalahan Anda selesai. Tak cukup dengan restart, Anda juga bisa melakukan hard reset. Adakalanya Iphone jadi tak berfungsi akibat dipaksa melakukan tugas berlebihan. Sama halnya dengan manusia, apabila bekerja terus menerus tanpa henti, pasti kita merasakan lelah bukan? Begitu pula dengan ponsel yang Anda miliki.

Setelah ponsel di restart atau hard reset, biarkan ponsel istirahat sejenak. Dan mulailah untuk berpikir mengurangi interaksi Anda dengan ponsel supaya masalah serupa tidak terulang kembali.

2. Kosongkan Ruang Penyimpanan

Layar Iphone tidak merespon sentuhan juga bisa terjadi akibat memori penyimpanan yang terlalu penuh. Hal ini membuat ponsel terasa berat dan berujung hang. Ponsel yang terlalu berat sering kali tidak merespon perintah yang kita berikan. Jika sudah begini, mau tak mau kita harus bergegas mengosongkan ruang penyimpanan.

Cara mengosongkan penyimpanan mudah sekali. Jika tidak ingin kehilangan momen berharga, Anda bisa menghindari menghapus foto. Cukup pindahkan ke flashdisk atau media penyimpanan lain. Atau bisa juga mengunjungi menu settings, pilih general dan pilih menu penyimpanan.

Disini, Anda bisa melakukan manajemen penyimpanan dengan menyisakan minimal 1GB untuk free space pada memori Iphone. Ini adalah tindakan kedua sebagai pencegahan sekaligus solusi masalah layar yang tak berfungsi.

3. Layar Retak Akibat Jatuh

Ketika layar Iphone tidak merespon sentuhan, coba ingat kembali, apakah ponsel pernah terjatuh sebelumnya? Jika benar, mungkin saja penyebabnya adalah touchscreen yang retak. Apabila seperti ini, bagaimana solusinya? Urusan ini tentunya rumit, solusi paling aman adalah memboyong Iphone ke tempat service terdekat.

Berikan penjelasan kepada teknisi yang ada, ceritakan apa keluhan Anda. Biasanya mereka sudah familiar dengan kasus yang seperti ini. Karena memang masalah layar tak merespon adalah kasus yang paling sering terjadi.

4. Restore Iphone

Setelah diperiksa ternyata masalah tak datang dari touchscreen, tidak ada kerusakan sama sekali. Sudah coba restart dan mengosongkan ruang penyimpanan, namun masih belum menunjukkan hasil apapun. Lantas, bagaimana solusinya? Jika layar Iphone tidak merespon meskipun cara tadi sudah Anda lakukan, upaya terakhir adalah dengan restore, atau reset ke setelan pabrik.

Mungkinkah cara ini bekerja? Berdasarkan pengalaman, restore adalah cara terakhir yang ampuh untuk mengatasi semua masalah pada ponsel, termasuk layar yang tidak responsif. Sebelum melakukan ini, ada beberapa hal yang perlu Anda ketahui. Restore ponsel sama artinya dengan membuat ponsel seperti baru lagi.

Semua file foto, video, aplikasi dan data-data ponsel akan terhapus secara permanen. Jika Anda tak ingin kehilangan semuanya, silahkan amankan terlebih dahulu. Caranya mudah, bisa dengan upload ke icloud, atau salin ke media penyimpanan lain.

Setelah memastikan semua file penting aman, barulah kita bisa mulai melakukan restore. Tindakan ini bisa kita lakukan mandiri, caranya juga mudah. Namun, untuk antisipasi masalah yang lebih serius akibat gagal restore, lebih baik apabila menyerahkannya kepada teknisi andal. Biarkan mereka mencoba menyelesaikan permasalahan yang terjadi pada ponsel Anda saat ini.

Itulah tadi penyebab dan cara mengatasi layar Iphone tidak merespon sentuhan. Intinya, jangan langsung panik dan menyimpulkan sendiri, coba ikuti langkah perbaikan tadi satu persatu. Jika semuanya tidak menunjukkan hasil apapun, mungkin memang sudah waktunya bagi Anda mengganti ponsel lama ke yang baru.

error: This content is protected by DMCA